Mengetahui bagaimana cara beli koin webtoon pakai ovo merupakan hal yang wajib bagi pecinta komik. Pasalnya untuk mengakses platform tersebut wajib memiliki coin terlebih dahulu.
Perlu diketahui bahwa ada berbagai macam metode untuk membeli coin webtoon. Salah satunya yaitu menggunakan e-wallet seperti OVO.
Langkahnya pun sangatlah mudah, kamu hanya membuka aplikasi dompet digital dan beli. Selanjutnya tukar kode voucher di playstore
Baca juga: Cara buat akun linkaja untuk prakerja
Daftar isi
Apa Itu Webtoon ?
Webtoon adalah webcomic yang dibuat oleh perusahaan NAVER. Webcomic berarti komik yang di bagikan pada website.
Jadi pada dasarnya webcomic merupakan web yang mempublikasikan cerita pada aplikasi atau situs tertentu yang dapat diakses dengan menggunakan smartphone maupun laptop.
Webtoon yaitu sebuah platform penyedia layanan baca komik online.
Perlu diketahui bahwa aplikasi tersebut berasal dari korea selatan yang telah popular di dunia.
Adapun beberapa genre seperti horor, komedi, horor, slice of life dan drama. Semua genre itu dapat dinikmati hanya dengan menggunakan aplikasi mobile maupun komputer.
Apa itu Koin Webtoon ?
Sebelum membahas cara beli koin webtoon pakai ovo, ketahui dahulu tentang apa itu koin webtoon. Perkembangan teknologi yang semakin maju merubah kebiasaan manusia saat ini.
Dulu agar bisa membaca komik harus ke toko untuk membelinya. Ataupun pinjam milik teman maupun kolega untuk baca komik secara gratis.
Saat ini hal tersebut sudah tidak wajib lagi digunakan apabila ingin membaca komik. Kamu hanya perlu menggunakan smartphone maupun laptop yang terhubung di internet saja.
Sifat fleksibel tersebut pastinya memberikan perhatian pada banyak orang. Pasalnya untuk membacanya tinggal buka aplikasi dimana dan kapan saja.
Selain itu pengguna juga bisa berinteraksi dengan penulis menggunakan fitur kolom komentar.
Komik online yang populer yaitu webtoon. Sedangkan koin webtoon itu sebagai alat transaksi untuk membeli atau membuka akses baca pada platform komik online.
Untuk mendapatkan koin, kamu perlu melakukan top up di e-commerce, e-wallet, atau penyedia jasa top up lainnya.
Cara Beli Koin Webtoon Pakai OVO
Salah satu metode untuk top up yaitu dengan cara beli koin webtoon pakai OVO. Untuk melancarkannya kamu hanya membutuhkan aplikasi OVO dan playstore saja.
OVO sendiri merupakan e-wallet yang dapat digunakan untuk melakukan berbagai transaksi seperti top up saldo, isi pulsa maupun paket internet, transfer uang dan lain-lain.
Namun agar semua layanan tertera bisa diakses, pengguna wajib untuk mengupgrade akun terlebih dahulu. Bagi yang belum upgrade akun ke premier silahkan ikuti cara aktifkan OVO premier.
Setelah kamu upgrade akun ovo ke premier, kamu sudah bisa membuka semua akses fitur dari aplikasi tersebut seperti kirim saldo maupun beli coin webtoon. Ini dia langkahnya:
- Pastikan terhubung dengan jaringan internet dan saldo mencukupi
- Silahkan buka aplikasi OVO
- Selanjutnya login dengan memasukan id dan kata sandi
- Setelah login maka akan muncul halaman beranda
- Pada halaman tersebut pilih ikon voucher game
- Cari gambar webtoon
- Kemudian ketik jumlah voucher yang dibutuhkan
- Klik konfirmasi
- Pilih metode pembayaran ( ovo point atau ovo cash)
- Selanjutnya tekan bayar
- Proses beli voucher berhasil (namun masih dalam bentuk kode voucher)
Setelah langkah-langkah diatas telah selesai, maka kamu perlu menyalin kode voucher untuk ditukarkan koin webtoon.
Seperti yang dijelaskan diatas, bahwa kamu membutuhkan 2 aplikasi dalam melancarkan cara beli koin webtoon pakai OVO.
Tukar Voucher OVO di Playstore
Setelahnya melakukan pembelian voucher kamu perlu menukarkannya kode voucher di playstore agar berubah menjadi koin webtoon. Untuk itu silahkan salin kode dari OVO terlebih dahulu dan ikuti langkah-langhkah dibawah.
- Silahkan buka aplikasi OVO
- Cari menu riwayat (history)
- Pilih webtoon on google play
- Kemudian salin
- Setelah itu buka aplikasi playstore
- Selanjutnya pilih akun ( kanan atas)
- Jika sudah, lanjutkan dengan cari item (pembayaran & langganan)
- Klk tukarkan hadiah
- Silahkan paste kode tersebut
- Tukar voucher selesai
Jika voucher sudah di tukar di playstore, kamu sudah bisa melakukan pembelian komik di webtoon. Caranya hanya dengan membuka aplikasi webtoon dan beli dengan koin.
Beli Koin Webtoon dengan Saldo Playstore
Apabila semua proses di atas telah selesai, kamu sudah memiliki kesempatan untuk membeli komik impianmu di webtoon.
Prosesnya pun cukup mudah, hanya merubah metode pembayarannya melalui google play saja.
- Tahap pertama yaitu buka aplikasi webtoon di smartphone mu
- Scroll kebawah dan pilih lambang titik tiga di pojok kanan bawah
- Kemudian pilih isi koin
- Lalu tulis nominal yang telah dibeli sebelumnya
- Pada metode pembayaran pilih google play
- Pilih beli untuk melanjutkan
- Beli koin webtoon telah berhasil
Cukup mudah kan cara beli koin webtoon pakai OVO. Ya meskipun metodenya cukup panjang, tetapi jika mengikuti alur di atas kamu tidak akan kesulitan.
Sekian dari dilinkaja.com semoga informasi yang diberikan bermanfaat, wassalam