Cara aktivasi DANA di bukalapak bisa Anda lakukan dengan mudah asalkan semua langkahnya sesuai syarat dan ketentuan. Oleh karena itu sebelum melakukannya, usahakan semuanya telah terpenuhi.
Mengetahui layanan “BukaDompet” sudah tidak bisa dipakai lagi per tanggal 25 februari 2019. Alhasil metode pembayaran DANA menjadi salah satu kebutuhan para pengguna aplikasi bukalapak untuk membayar tagihan belanjanya.
Penasaran bagaimana alur menghubungkan akun DANA ke Bukalapak? Yuk simak penjelasannya dibawah.
Baca juga : Cara beli tiket bioskop pakai DANA
Daftar isi
Apakah Bukalapak Bisa Bayar Pakai DANA?
Semenjak beberapa tahun lalu PT Espay Debit Indonesia Koe telah bekerja sama dengan Bukalapak, menyebabkan pembelian barang maupun layanan di bukalapak bisa dibayar pakai DANA.
Tentu saja itu sangatlah menguntungkan penggunanya. Dimana saat bertransaksi tidak perlu membuka dua aplikasi secara bersamaan. Cukup masukan PIN maka semua transaksi berhasil
Syarat Aktivasi DANA di Bukalapak
Agar cara aktivasi DANA di bukalapak dapat berjalan lancar, pastikan semua persyaratannya telah terpenuhi. Ini dibutuhkan karena ada beberapa kondisi yang telah disepakati oleh kedua perusahaan.
Tanpa berlama-lama lagi, yuk simak apa saja syarat menghubungkan akun DANA ke bukalapak:
1. Mempunyai Akun Bukalapak
Syarat aktifkan dompet digital yang pertama yaitu telah mendaftarkan diri ke lazada. Pastikan juga telah memverifikasi emailnya untuk validasi hak milik.
2. Nomor Handphone Sama
Salah satu penyebab gagal mengaktifkan akun yaitu nomor yang digunakan tidaklah sama alias berbeda. Oleh karena itu silahkan cek terlebih dahulu apakah nomor Anda sama dengan akun dompet digitalnya.
Baca juga: Cara bayar TIX ID pakai DANA beserta syaratnya
3. Satu Akun DANA untuk 1 Akun Bukalapak
Berdasarkan informasi dari help center, pengguna hanya dapat menyambungkan 1 akun DANA ke 1 akun Bukalapak. Apabila Anda mencoba lebih dari itu, maka aktivasi sudah dipastikan gagal.
4. Saldo Lama Tidak Berpindah ke Bukalapak
Jika Anda berpikir semua saldo akan berpindah, maka anggapanmu salah. Karena menurut kebijakan perusahaan, bahwa saldo lama tidak bisa digunakan di bukalapak apabila nominalnya dibawah 20ribu.
Jadi top up terlebih dahulu ya sebelum mulai bertransaksi.
Namun jangan khawatir, uang Anda tidaklah hilang. Pencairan bisa dilakukan melalui customer support DANA.
Syarat ini hanya berlaku di e-commerce bukalapak saja ya, untuk platform lainnya tergantung dari kebijakan perusahaan masing-masing.
Memiliki Akun DANA Premium
Pada dasarnya pengguna Akun basic masih belum memiliki akses penuh pada layanan dompet digital.
Silahkan ubah ke premium terlebih dahulu ya. Jika tidak tahu bagaimana caranya, ikuti saja cara aktifkan DANA premium.
Cara Aktivasi DANA di Bukalapak
Setelah semua persyaratannya telah terpenuhi, maka Anda sudah bisa melakukan cara aktivasi DANA di bukalapak. Langkah-langkahnya cukup mudah, Anda hanya membutuhkan waktu sebentar saja sampai prosesnya berhasil.
Sebelumnya periksa dulu apakah nomormu aktif atau nonaktif. Karena nanti dibutuhkan verifikasi yang dikirimkan melalui SMS.
1. Periksa Jaringan Internet
Cara aktivasi DANA di bukalapak pertama yaitu pengecekan jaringan internet. Perlu diketahui bahwa aplikasi online membutuhkan internet agar dapat terhubung ke database.
Lemahnya sinyal mengakibatkan lambatnya proses pengiriman data atau mengakibatkan error.
2. Buka Aplikasi Bukalapak
Selanjutnya bisa membuka bukalapak. Apabila ke logout atau belum login, langsung saja klik “Login” kemudian masukan nomor ponsel beserta kata sandinya. Jika sudah maka akan secara otomatis mengarahkan ke halaman beranda.
3. Selanjutnya Tap Ikon Akun
Di tahap ini ada dua metode yakni langsung memilih ikon DANA di halaman beranda atau klik menu “Akun”di pojok bawah. Kemudian “Detail” untuk melihat dompet.
4. Tap “Hubungkan Sekarang”
Tidak perlu ribet dalam mengaktifkan akun e-wallet ini. Tinggal tap “Hubungkan Sekarang”, sistem akan secara otomatis mengirimkan kode konfirmasi. Kode dikirim melalui nomor yang terdaftar di dompet digital.
Jadi sistem akan mendeteksi dari nomor tersebut berdasarkan akun. Makanya bila nomor tidaklah sama, sudah pastikan proses pengaktifan gagal.
5. Input PIN DANA
Silahkan input PIN dengan benar agar mendapatkan pesan berisikan kode OTP.
6. Tuliskan Kode OTP
Masukan kode yang telah dikirimkan melalui sms. Segeralah mengisinya karena ada batasan waktunya.
7. Selesai
Cara aktivasi DANA di bukalapak sudah selesai Anda lakukan. Cek saja di beranda terdapat tampilan jumlah saldo saat ini. Bila masih belum muncul, close aplikasinya terlebih dahulu kemudian buka kembali.
Jika tidak ada perubahan, silahkan tanyakan ke customer servicenya.
Kelebihan Mengaktifkan DANA di Bukalapak
Berdasarkan data yang ada, saat ini telah banyak orang telah menghubungkan akun dompet digitalnya ke e-commerce. Tentunya terdapat alasan kenapa melancarkan cara aktivasi DANA di bukalapak.
1. Mudah dan Cepat
Sesudah membaca langkah-langkah diatas Anda pasti sudah tahu bagaimana alurnya dan seberapa lama prosesnya. Pengguna dapat menyambungkan layanan dompet hanya hitungan detik saja.
2. Bayar Belanjaan Jadi Simple
Jika sebelumnya membayar barang belian membutuhkan kegiatan keuangan seperti transfer, bayar via indomaret maupun alfamart.
Dengan adanya layanan metode pembayaran dompet digital, proses pembayaran akan lebih simple. Karena Anda hanya menginputkan PIN saja untuk menyelesaikan tagihan.
3. Menghindari Salah Transfer
Saat menggunkaan metode pembayaran e-wallet Anda tidak perlu mengiput nominal maupun nomor tujuan transfer. Cukup menginputkan PIN DANA saja transaksimu berhasil, asalkan saldo mencukupi.
Mudah sekali kan langkah-langkah pengaktifannya. Cukup sekian penjelasan dari cara aktivasi DANA di Bukalapak. Semoga informasinya bermanfaat.